Kemanakah Jass....

2 bulan sebelumnya..."Asyik ada Radio jazz diGarut!!" teriak kami sekeluarga ketika mendengarkan salah satu station radio didalam mobil..., "akhirnya digarut ada yang berani membentuk radio jazz......bla...blaa.... dan lain2...!" perbincangan kami didalam mobil begitu panjang merespon keberadaan Radio tersebut.

Tapi kenapa ko sekarang yang ada hanya suara gemuruh angin di gelombang 101 Fm... sayang....
padahal baru beberapa bulan ini kami mengacungkan ibu jari tangan (mengangkat jempol) setinggi-tingginya untuk radio tersebut... sedihlah hati ini.....

Padahal keceriaan, kelembutan, komedian, kesantunan penyiarnya semua variatif dan serta didukung oleh sajian2 program yang begitu berbeda dengan radio lain...
kami yakin bila dipertahankan dan diperjuangkan... radio jass akan berkembang serta sebagai radio pertama dengan format lagu Jazz diGarut...

mudah2an apa yang kami kirimkan kegembiraan dan kesedihan ini jadi perhatian buat semua organ-organ yang ada di 101Jass FM. Thk, Wassalam.

Email dari pendengar


Read Users' Comments ( 0 )

Benar-benar Pusing !

Setelah melewati beberapa minggu...hari...jam...detik! Akhirnya Jass kembali mati suri. Sama seperti keadaan sebelum kami-kami ini nyerocos di udara kota Garut pada beberapa waktu lalu. Makanya jangan heran ketika Jass terdengar bagai mp3 player yang banyak teraplikasi di handset atau yang lebih mengasyikan adalah hanya terdengar :" sssssshhhhhh.........."

Setelah terjadi perdebatan sana-sini tentang beberapa program yang tidak layak jual (padahal sebelumnyapun tidak bisa/ada yang terjual. Ukurannya apa yak?), penyiar yang katanya tidak capable (kemana 'kalian' selama ini?) dan beberapa kendala teknis yang melingkupinya, seperti : komputer yang ngadat kena virus, pemancar yang ngebeledug dan lain-lain.

Tapi ada beberapa hal yang mendasar dari semua persolan yang muncul adalah :
- Tidak adanya kesamaan visi dari para petinggi Jass yang bersepakat menentukan format radio.
- Beberapa personel yang ada di lingkungan Jass yang berupaya menjadi serigala!
- Beberapa personel yang selalu menjejalkan kemauannya sendiri, padahal jelas-jelas kemauan tersebut tidak masuk akal bagi dunia persilatan radio.
- Beberapa personel yang tidak bisa menempatkan/menjadikan dirinya sesuai jabatan dan fungsinya.

Tapi semuanya sudah terjadi, kami yang ikut bergabung hanya karena rasa pertemanan (kami tidak mendapat reward sedikitpun di Jass malah lebih banyak memberikan reward tersebut buat Jass ... hebat kan?) tidak mau turut pusing dengan persoalan ini, harus mundur dari percaturan konflik ini. Tentunya dengan beberapa ungkapan klise yang muncul : " Walaupun kita tidak bersama, tapi masih berteman kan?" ( Pan.... The Friendly Station !)

Walaupun kita tidak Jass lagi tapi atas permintaan rekan-rekan semua, terutama yang selalu stay tune berharap blog ini juga tidak turut mati. Karena salah satu sarana menjalin silaturahmi (walaupun sudah ada sarana lain yang membuat lebih privacy, malah sudah membicarakan urusan perkawinan!... Olala!).

Terima kasih atas perhatian dan kebersamaan kita selama ini. Kita masih tetap ada dengan menyajikan lagu-lagu jazz yang disuka di radio yang ada di blog ini. Atau jika mau mendengar yang tidak jazzy silahkan visite ke blog masing-masing (link tersedia di blog ini).

Yuu....ah,friends!


Read Users' Comments ( 1 )